List Product

Followers


Kupu Biru

Kita Bisa menjadi LUAR BIASA!

H-1 SNMPTN 2012 05.18


Hari ini penuh perjuangan, Tapi tak apalah.
Ada peribahasa yang mengatakan "Bersakit-sakit Dahulu, Bersenang-senang kemudian".
Perjuangan awal setelah aku resmi lulus dari SMKN 1 Purwosari.
Dulu, aku sempat berfikir bahwa lulus SMK adalah saat dimana aku bisa bersantai-santai. Eh, ternyata tidak demikian Justru aku harus semakin giat. Bagaimana tidak, sekarang aku bukan gadis kecil lagi, umurku sudah menjelang 19 tahun. Waktu dimana aku harus bisa untuk menentukan jalan hidupku, waktu untuk berfikir dewasa. 

Kembali pada topik H-1 SNMPTN, 
Rencananya, hari ini aku akan survei tempatku menjalani tes SNMPTN.
Pagi, sekitar pukul 07.00 aku berangkat ke Malang. Aku tiba pada pukul 08.30. Di SMKN 3 Malang, tepatnya di R.17, tempat dimana aku akan menjalani tes.
Sekian banyak dari sekolahku yang mendaftar SNMPTN, hanya aku yang mendapat lokasi tes di SMK itu.
Sesampainya di SMK 3, ternyata masih ada kegiatan belajar-mengajar sehingga aku harus menunggu sampai jam pelajaran selesai (jam 15.00).
Bayangkan, berapa jam aku harus menunggu.
Banyak lagi hal-hal lain yang tak terduga sebelumnya.

Hari ini ada sedih & senang.
Inilah perjuangan.
Terimakasih Ya Allah, Engkau telah memberitahukan kepadaku bahwa dalam keadaan sedih maupun senang, Engkau selalu bersamaku.
Maaf ceritanya tidak detail (akan saya sambung lain kali

Yang pasti mohon Doanya yah....
Semoga tes besok bisa berjalan dengan lancar dan mendapatkan hasil yang maksimal.
Amin :')





# Tami HARUS SEMANGAT!!!!

0 comments:

Posting Komentar